‎Dandim 0602/Serang Ikuti Peringatan Hari Santri Nasional, Perkuat Sinergi TNI dan Pesantren ‎

    ‎Dandim 0602/Serang Ikuti Peringatan Hari Santri Nasional, Perkuat Sinergi TNI dan Pesantren  ‎

    Banten, – Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang, Kolonel Arm Oke Kistiyanto, turut serta mengikuti upacara peringatan Hari Santri Nasional (HSN) Ke-10 Tahun 2025, yang diselenggarakan di Alun-Alun Barat Kota Serang, Provinsi Banten, Rabu kemarin (22/10/2025). 

    ‎Kehadiran Dandim 0602/Serang, dalam acara ini merupakan wujud komitmen TNI dalam menjalin sinergi, yang erat dengan ulama dan komunitas pondok pesantren, mengakui peran sentral santri dalam menjaga keutuhan bangsa dan memperkuat nilai-nilai patriotisme.

    ‎Dalam upacara tersebut, Walikota Serang bertindak sebagai Inspektur Upacara, sementara kehormatan sebagai Komandan Upacara (Danup) diemban oleh Komandan Koramil (Danramil) 0602-02/Kasemen Kodim 0602/Serang, Kapten Inf Totok Trimartanto. 

    ‎Hal ini, menunjukkan keterlibatan aktif dan profesionalisme jajaran Kodim 0602/Serang, dalam mendukung suksesnya agenda penting daerah. 

    ‎Turut hadir pula sejumlah tokoh penting dan pejabat daerah, termasuk Ketua DPRD Provinsi Banten, Ketua DPRD Kota Serang, serta seluruh anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Serang.

    ‎Acara ini, juga menjadi ajang silaturahmi yang signifikan antara aparat negara dan tokoh agama. 

    ‎Tampak hadir para Ulama dan Kiai se-Kota Serang, termasuk perwakilan dari Forum Silaturahmi Pondok Pesantren (FSPP) Kota Serang. 

    ‎Kehadiran mereka bersama-sama dengan Dandim 0602/Serang, menggarisbawahi pentingnya kolaborasi antara umara (pemimpin pemerintah) dan ulama dalam menciptakan suasana yang kondusif, aman, dan berlandaskan moralitas di wilayah Kota Serang. 

    ‎Peserta upacara juga diikuti oleh, perwakilan pelajar dari tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTS), Madrasah Aliyah, dan Pondok Pesantren di seluruh Kota Serang.

    ‎Kolonel Arm Oke Kistiyanto berharap, momentum Hari Santri Nasional ini, dapat semakin meningkatkan semangat para santri. Sebagai generasi penerus bangsa, yang berakhlak mulia dan memiliki jiwa nasionalisme tinggi. 

    ‎Dandim menegaskan bahwa sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan pondok pesantren akan terus diperkuat. Sebagai upaya kolektif, untuk membentengi masyarakat dari ancaman disintegrasi. 

    ‎"Sekaligus mendorong pembangunan sumber daya manusia yang unggul, beriman, dan siap berkontribusi bagi kemajuan Kota Serang, " pungkasnya. 

    Dayat

    Dayat

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0602-08/Petir Kodim 0602/Serang...

    Artikel Berikutnya

    Bendahara Desa Sukamenak Serang Ditahan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Koramil 0602-13/Padarincang Kodim 0602/Serang Dampingi Layanan Pengobatan Gratis 
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen Kodim 0602/Serang Perkuat Keamanan Wilayah Melalui Komsos di Kasemen
    Bangun Sinergi Dem Babinsa Koramil 0602-04/Taktakan Kodim 0602/Serang Perkuat Keamanan Wilayah Lewat Komsos
    Wujudkan Lingkungan Asri, Babinsa Koramil 0602-04/Taktakan Kodim 0602/Serang  dan Warga Gotong Royong Bersihkan Jalan
    Perkuat Kemanunggalan, Babinsa Koramil 0602-09/Cikeusal Kodim 0602/Serang Pantau Kondisi Wilayah Lewat Komsos Humanis
    Perkuat Sinergi, Babinsa Koramil 0602-05/Cipocok Jaya Kodim 0602/Serang Ajak Tokoh Pemuda Jaga Kondusivitas Wilayah
    Sinergi Koramil 0602-19/Cikande Kodim 0602/Serang dan Muspika Cikande Panen Jagung Guna Perkuat Ketahanan Pangan Lokal
    Pererat Silaturahmi, Babinsa Koramil 0602-13/Padarincang Kodim 0602/Serang Intensifkan Monitoring Wilayah Lewat Komsos 
    Perkuat Toleransi, Babinsa Koramil 0602-04/Taktakan Kodim 0602/Serang Rangkul Tokoh Agama Jaga Kerukunan 
    Jaga Kondusifitas Desa, Babinsa Koramil 0602-15/Baros Kodim 0602/Serang Pererat Silaturahmi Bersama Tokoh Masyarakat
    Tingkatkan Kedisiplinan Siswa, Babinsa Koramil 0602-18/Kragilan Kodim 0602/Serang Jalin Komsos dengan Dewan Guru SMP PGRI
    Pererat Silaturahmi, Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen Kodim 0602/Serang Gandeng Tokoh Masyarakat Jaga Kondusifitas Wilayah
    Wujudkan Lingkungan Sehat, Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen Kodim 0602/Serang Ajak Warga Gotong Royong Ju'mat Bersih
    Babinsa Koramil 0602-14/Pabuaran Kodim 0602/Serang Jalin Komunikasi Sosial Bersama Warga 
    Pererat Silaturahmi, Babinsa Koramil 0602-17/Carenang Kodim 0602/Serang Monitor Kondisi Wilayah Lewat Komsos 
    Babinsa Koramil 0602-18/Kragilan Kodim 0602/Serang, Hadiri Pengajian, Perkuat Sinergi TNI dan Tokoh Agama

    Ikuti Kami